Berdasarkan Surat Edaran Nomor 2149/B2/GT.00.02/2023 tanggal 7 Oktober 2023 tentang Informasi Pelaksanaan Uji Kompetensi Mahasiswa Pendidikan Profesi Guru Prajabatan bagi Peserta Ujian Ulang (retaker), kami informasikan sebagai berikut:
- Peserta retaker yang akan mengikuti UKMPPG Prajabatan Tahun 2022/2023 hanya mengikuti ujian sesuai dengan mata ujian yang harus diulang (daftar terlampir);
- Pelaksanaan Uji Tertulis untuk komponen Uji Pedagogical Content Knowledge (PCK) akan dilaksanakan pada tanggal 13-14 Oktober 2023 dibawah koordinasi BPPP dengan menggunakan moda daring terpusat di Tempat Uji Kompetensi (TUK) yang telah ditetapkan;
- Pelaksanaan Uji Tertulis Uraian Studi Kasus dan Uji Kinerja dilaksanakan secara daring melalui aplikasi SIMPKB pada rentang waktu 8-13 Oktober 2023;
- Pendaftaran peserta retaker UKMPPG Prajabatan dilaksanakan di LPTK masing-masing dan diinformasikan kepada Direktorat PPG;
- Pembiayaan UKMPPG Prajabatan bagi retaker dibebankan kepada peserta dengan rincian berikut:
- biaya Uji Tertulis PCK sebesar Rp. 200.000,00 (dua ratus ribu rupiah) dibayarkan kepada LPTK untuk diteruskan kepada BPPP.
- biaya Uji Tertulis Uraian Studi Kasus sebesar Rp. 50.000,00 (lima puluh ribu rupiah) dibayarkan kepada LPTK.
- biaya Uji Kinerja Perangkat Pembelajaran sebesar Rp. 75.000,00 (tujuh puluh lima ribu rupiah) dibayarkan kepada LPTK.
- Biaya Uji Kinerja Praktek Pembelajaran (Video) sebesar Rp. 100.000,00 (seratus ribu rupiah) dibayarkan kepada LPTK.
- Biaya Uji Kinerja Wawancara sebesar Rp. 175.000,00 (seratus tujuh puluh lima ribu rupiah) dibayarkan kepada LPTK.
Berdasarkan informasi di atas maka:
- Lakukan Pembayaran ke Rekening Universitas Negeri Medan, dengan Format Setoran Nama dan Nomor Peserta PPG/PTK ID.
Bank BNI
Nama Rekening : RPL 004 BLU UNIMED UNTUK DK
Nomor Rekening : 7088708851
- Pendaftaran dan konfirmasi pembayaran dilakukan melalui laman PAYRETAKERPRAJABGEL12022-2023
Demikian informasi disampaikan, terima kasih
Koordinator PPG Universitas Negeri Medan
TTD
Dr. Abil Mansyur, M.Si
NIP. 197209061999031002